Pemkot Tangerang Gelar Rapat Evaluasi Kewilayahan Antisipasi Musim Hujan

- Staff

Rabu, 23 Oktober 2024 - 09:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INFOBAHARI.COM, KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar Rapat Evaluasi Kewilayahan yang dihadiri seluruh kepala OPD, camat, lurah, kepala puskesmas dan dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Dr. Nurdin, di Ruang Akhlakul Karimah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Rabu (23/10/24).

Rapat kali ini, dari sejumlah OPD, camat, lurah dan puskesmas banyak memberikan pemaparan. Pj Wali Kota Tangerang Nurdin pun memfokuskan beberapa poin. Di antaranya, antisipasi bencana musim penghujan banjir melalui DPUPR untuk memaksimalkan segala strategi untuk mengurangi potensi banjir di Kota Tangerang.

“Masih dalam kebencanaan, kesiapsiagaan bahaya kebakaran juga dimaksimalkan. Yakni, memperkuat pengawasan wilayah terhadap lahan-lahan terbuka,” ungkap Nurdin.

Ia pun menyatakan, dalam waktu dekat Pemkot Tangerang akan melakukan program pendelegasian pengolahan sampah ke titik kecamatan. Dalam hal ini, Peraturan Wali Kota sudah dibuat, untuk selanjutnya dilakukan secara masif di seluruh wilayah.

“Hal-hal lainnya, ialah memastikan perencanaan APBD 2025 sejalan dengan usulan masyarakat, tak tekecuali efektivitas pada perencanaan itu sendiri. Serta, mendorong efektivitas festival yang digelar di Kota Tangerang untuk lebih merata untuk pengembangan nilai ekonomi wilayah,” katanya.

Sementara itu, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Tangerang Deni Koswara menuturkan, Rapat Evaluasi Kewilayahan Kota Tangerang ini merupakan agenda rutin bulanan untuk menyamakan persepsi satu sama lain, terkait program-program yang tengah berjalan, ataupun akan berjalan.

“Harapannya, seluruh program atau kekuatan dalam pelayanan masyarakat dapat lebih dimasifkan dari seluruh elemen yang kita punya. Sehingga, program-program tersebut benar-benar sampai dan dirasakan oleh seluruh masyarakat Kota Tangerang tanpa terkecuali,” tutup Deni.(Syamsul)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

RSUD Kota Tangerang Gelar Webinar Kegawatdaruratan Trauma Bagi Tenaga Kesehatan
Niat Ingin Mencuri Kabel Listrik Milik PLN Nyawa Melayang!
Diskominfo Kab Tangerang Dorong Percepatan Satu Data Dalam Perencanaan Pembangunan
Dinkes Gelar Wisuda Bayi Lulus ASI Eksklusif Angkatan Kedua
102 Keluarga Miskin di Kota Tangerang Dapat Bantuan Modal Usaha Rp 20 Juta/Keluarga
Apel Operasi Lilin Jaya, 1. 499 Personil Gabungan Siap Amankan Nataru di Wilayah Hukum Polres Metro Tangerang Kota
Berkat Kolaborasi Bersama, Sektor Industri Kota Tangerang Raih Upakarti
Pemkot Tangerang Memperingati Hari Bela Negara Ke-76

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 02:33 WIB

Diskominfo Kab Tangerang Dorong Percepatan Satu Data Dalam Perencanaan Pembangunan

Sabtu, 21 Desember 2024 - 02:11 WIB

Dinkes Gelar Wisuda Bayi Lulus ASI Eksklusif Angkatan Kedua

Kamis, 12 Desember 2024 - 01:33 WIB

Kabupaten Tangerang Raih Predikat Kabupaten Sangat Inovatif IGA 2024

Kamis, 5 Desember 2024 - 04:55 WIB

RSUD Pakuhaji Raih Prestasi Terbaik Implementasi Program TBC

Kamis, 5 Desember 2024 - 02:12 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Banten Gelar Media Gathering, Wartawan Fixsnews.co.id Raih Juara Satu Kategori Artikel

Selasa, 26 November 2024 - 08:05 WIB

RSUD Pakuhaji Gelar Bakti Sosial Donor Darah

Kamis, 21 November 2024 - 07:33 WIB

Modus Kenalan, Pelaku Curanmor dan Penadah Diamankan Polsek Teluknaga

Rabu, 20 November 2024 - 15:55 WIB

Camat Kelapa Dua Kab Tangerang Terima Kunjungan Penilaian KIPP Provinsi Banten

Berita Terbaru

Niat Ingin Mencuri Kabel Listrik Milik PLN Nyawa Melayang!

Hukum & Kriminal

Niat Ingin Mencuri Kabel Listrik Milik PLN Nyawa Melayang!

Senin, 23 Des 2024 - 03:16 WIB

GOLKAR Kota Tangerang Dapet Bonus Mobil dari DPP

Uncategorized

GOLKAR Kota Tangerang Dapet Bonus Mobil dari DPP

Minggu, 22 Des 2024 - 10:05 WIB

Dinkes Gelar Wisuda Bayi Lulus ASI Eksklusif Angkatan Kedua

Kabupaten Tangerang

Dinkes Gelar Wisuda Bayi Lulus ASI Eksklusif Angkatan Kedua

Sabtu, 21 Des 2024 - 02:11 WIB